Uncategorized

Daur Ulang Lantai Kayu Bekas

Posted on

Artikel ini ditujukan bagi Anda yang sudah memasang lantai kayu parket selama bertahun-tahun dan akan menggantinya dengan parket yang baru. Maka disitu akan ada lantai kayu lama,apa yang harus dilakukan dengan lantai parket lama Anda?

Gambar Lantai parket yang rusak

Pada artikel sebelumnya sudah saya jelaskan bagaimana anemo masyarakat Surabaya dalam menggunakan lantai kayu parket,saya juga sudah berikan informasi kios penjual lantai kayu Surabaya. Jadi tak perlu bertanya lagi dimana mendapatkan produk lantai kayu di Surabaya.

Jual lantai kayu Surabaya

Lantai kayu bekas pasang sebaiknya tidak dibuang ketempat sampah,masih bisa didaur ulang. Tindakan membuang lantai kayu lama bisa dibilang perbuatan yang tidak terpuji,tidak menghargai sebuah hasil karya dan dibenci oleh pecinta lantai kayu.

Baca juga : Perjalanan Panjang Penjualan Lantai Kayu di Indonesia

Mengganti Lantai Kayu Lama Anda

Dalam hal ini,sebelum memutuskan untuk mengganti parket lama Anda,sebaiknya konsultasikan terlebih dahulu dengan kontraktor Anda,bagaimana caranya agar lantai parket bekas ini masih bisa digunakan kembali,atau memilah terlebih dahulu parket mana yang benar-benar harus diganti baru dan sisanya hanya cukup dicoating ulang,sehingga tidak ada parket yang terbuang. Dalam pelaksanaannya dibutuhkan kehati-hatian dalam membongkar parket lama agar tidak rusak,ini tugas kontraktor yang Anda tunjuk.

Anda pun bisa melakukan pembongkaran sendiri dengan penuh hati-hati,mungkin tidak akan sempurna dan akan ada goresan atau bagian yang rusak tapi yang terpenting adalah bagaimana caranya agar parket tersebut bisa dipakai kembali terutama untuk alur lidah atau system kuncian disetiap sisi nya tidak rusak. Untuk bagian permukaan yang tergores bisa diamplas ulang.

Sebelumnya kita bisa cari tahu cara pembongkaran lantai kayu parket melalui tutorial di Internet atau berkonsultasi langsung dengan perusahaan lantai kayu. Bergabunglah pada forum-forum pecinta lantai kayu,kita bisa mendapatkan banyak ilmu disana.

Setelah parket lama terbongkar semua,tinggal bagaimana melakukan nego dengan kontraktor Anda,apakah parket lama ini ditukar tambah dengan yang baru dengan separo harga? Atau memilih parket lama yang masih bisa digunakan kembali dan Anda hanya membayar jasa pasangnya saja. Membongkar biasanya lebih mudah dari pada memasang. Maka untuk pemasangan disarankan serahkan kepada ahlinya,mereka punya cukup banyak peralatan untuk ini dari mesin pengamplasan,pemoles hingga bahan untuk finishing.

Jika Anda tidak menginginkan parket lama dipasang kembali,Anda bisa mendonasikannya kepada yang membutuhkan.

Lantai kayu yang sudah mengalami refinishing atau recoating berkali-kali akan membuat ketebalan kayu semakin menipis,mungkin ini salah satu alasan kenapa Anda memutuskan untuk menggantinya dengan yang baru.

Tengoklah disekitaran rumah Anda,mungkin ada tetangga atau teman Anda yang membutuhkan parket bekas dan mereka akan senang diberi meskipun parketnya ada bekas memar karena pukulan waktu pembongkaran. Atau jika tidak mau berbagi,bisa disimpan ditempat yang aman untuk dipergunakan lagi dimasa yang akan datang. Pastikan tempat penyimpanannya aman,terbebas dari rayap,berventilasi baik dan tidak lembab.

Jual Lantai Parket di Surabaya

Posted on Updated on

Menjual lantai kayu parket di Surabaya – Jawa Timur.

Jual lantai kayu surabaya

Salah satu trend di dunia saat ini selain trends tentang virus Corona COVID-19 adalah penjualan lantai kayu yang terus meningkat ditengah pemberlakuan PSBB. Pelayanan konsumen sedikit terkendala terutama untuk showroom di daerah-daerah yang “menutup diri” untuk sementara ini,pemesanan dialihkan dengan system online. Begitu pula untuk penjualan lantai kayu di Surabaya,dengan terpaksa showroom Kami yang beralamat di Jl.Mayjend Bambang Juwono No.39, Balong Bendo,Sidoarjo. Tutup untuk sementara mengikuti anjuran pemerintah.

Jika Anda searching di google banyak sekali perusahaan yang menawarkan produk lantai kayu di Surabaya,namun apakah produk tersebut benar-benar asli? Apa yang harus dilakukan agar produk yang sampai di tangan kita tidak mengecewakan?

Jika kita belanja di situs toko online biasanya kita terlebih dahulu liat testimony atau seberapa banyak pemirsa memberikan tanda bintang. Lain halnya jika kita menemukan situs yang menjual lantai kayu secara mandiri seperti lantaikayu.biz tanpa perantara pihak ketiga. Yang pertama harus dilihat adalah seberapa lama eksistensi perusahaan tersebut. Apakah ada garansi,baik garansi produk maupun garansi pemasangan? Ini penting dalam memberikan rasa nyaman&aman kepada konsumen.

Produk Lantai Kayu Terpopuler di Surabaya

Ada jenis produk best seller di Surabaya yaitu jenis flooring kayu Jati. Banyak yang terobsesi dengan kayu Jati ini karena memang tampilannya yang menggoda,paduan kemewahan yang alami cocok disandingkan dengan jenis interior apapun dan type rumah manapun.

Selain jenis flooring ada juga jenis parquet dan lumberceiling kayu Jati yang bisa Anda padukan bersamanya.

“Tahukah Anda produsen terbesar lantai kayu Jati didunia adalah Indonesia dengan klaim dapat memproduksi lantai kayu Jati hingga 65 juta meter kubik per tahun. Yang diekspor ke Negara-negara Eropa seperti Francis.”

Kita se-yogyanya harus bangga dengan ini apalagi untuk area Surabaya tidak perlu susah payah mencari penjual lantai kayu,cukup datang ke showroom lantai kayu Surabaya yang beralamat di Jl.Mayjend Bambang Juwono No.39,Desa Seduri,Kecamatan Balong Bendo – Sidoarjo – Jawa Timur. Selain sebagai lantai kayu parket,kita lebih dulu mengenal kayu Jati untuk bahan perkakas seperti lemari,meja,kursi,patung ukiran,pintu ukiran dll.

Perjalanan Panjang Penjualan Lantai Kayu di Indonesia.

Posted on

Penjualan Lantai Kayu di Indonesia

Penjual lantai kayu di Indonesia

Berawal dari kota kembang Bandung,dari situlah penjualan lantai kayu menyebar hingga Jakarta,Surabaya,Bali dan kota besar lainnya. Perusahaan yang berkomitmen jangka panjang dalam mengembangkan produk ramah lingkungan ini ikut andil dalam melestarikan sejarah dan warisan budaya yang disulap menjadi produk yang disukai banyak orang.

Menyediakan produk lantai kayu keseluruh kota di Indonesia

PT.RAJAWALI PARQUET  telah menjual lantai kayu sejak Tahun 2009,pada tahun tersebut kami adalah pioneer penjual lantai kayu di Indonesia. Baca perjalanan Kami di bawah ini.

2009-an

Langkah pertama Kami membangun warehouse yang beralamat di Jl.Nanjung Lagadar No.67 Baros,Cimahi,Bandung Phone (022) 667 1656. Merupakan titik pengoperasian pertama yang menyuply ke seluruh kota di Indonesia sebelum adanya showroom seperti sekarang ini. Pada saat itu kami baru menyediakan produk lantai kayu parket solid Jati dan Merbau.

Seiring dengan pertumbuhan & perkembangan perusahaan,kami mulai mencoba menjual jenis lantai kayu lainnya seperti dari jenis kayu Bengkirai,Sonokeling,Kempas,Kumea yang Kami ambil dari Surabaya. Seiring dengan itu pula konsumen mulai bertambah dan mereka rada kesulitan dalam melihat katalog dan bentuk fisik dari parket itu sendiri,maka kami bangun showroom di beberapa kota strategis seperti di Jakarta,Tangerang,Surabaya dan Bali. Dengan adanya showroom tersebut,konsumen akan lebih mudah melihat secara langsung produk yang kami jual dan bisa berkonsultasi langsung dengan staff Marketing kami

Peminat lantai kayu terus tumbuh,menurut data terbanyak konsumen lebih memilih lantai kayu solid Jati jenis parket dan flooring,disamping itu kami juga memperkenalkan produk sejenis dengan kualitas tak jauh berbeda dengan kayu jati namun harganya lebih terjangkau seperti dari jenis kayu Keruing dan kayu Merbau.

Produk Utama Kami adalah lantai kayu parket,flooring,mini flooring,decking kayu,papan tangga kayu,lumberceiling/plafond kayu,papan plint,parket dinding,atap sirap dan menerima customs produk seperti pembuatan pagar kayu,pergola kayu,kusen dll.

2013-an

Ditahun 2013-an kami menambahkan produk kedalam list kami yaitu lantai kayu engineer. Lantai kayu engineer adalah jenis lantai kayu tiruan dengan system multi layer,pembuatan lantai kayu engineer sendiri diciptakan untuk menyiasati kelemahan lantai kayu solid yang sering memuai atau menyusut ketika terjadi perubahan suhu. Lantai kayu engineer diyakini tidak terpengaruh oleh perubahan suhu. Tampilan sama dengan lantai kayu solid,serat kayu dan warna kayu nya pun mirip dengan kayu asli. Lantai kayu jenis ini lebih tahan lama karena pada prosesnya menggunakan technology sinar UV.

Di Tahun ini pula kami tambah produk pada list kami yaitu lantai kayu vinyl dan lantai kayu laminasi. Apa bedanya kedua jenis lantai kayu ini dengan lantai kayu engineer? Ketiga jenis lantai kayu ini sama-sama penutup lantai tiruan yang membedakan adalah bahan pembuat dan cara pengolahannya.

Lantai kayu engineer terbuat dari bahan multi layer atau multiflek yang dipermukaannya diberi serat kayu dan warna kayu sungguhan,sedangkan lantai kayu laminasi terbuat dari serbuk kayu yang dipadatkan dan dipermukaannya dilaminasi menggunakan motif kayu. Adapun lantai kayu vinyl terbuat dari bahan PVC yang dipermukaannya sama seperti lantai kayu engineer dan lantai kayu laminasi yaitu diberi motif dan serat kayu.

Warna dari ketiga jenis lantai kayu ini lebih bervariatif,tidak seperti lantai kayu solid yang mengandalkan warna kayu asli,jenis lantai kayu tiruan ini banyak macam warnanya bisa disesuaikan dengan keinginan atau dengan dekorasi yang sudah ada.

Harga? Tentu lebih murah karena ini bukan kayu sungguhan. Meskipun lebih murah dari lantai kayu solid namun taste – nya bisa kita rasakan sama dengan kita menggunakan lantai kayu solid.

Sudah banyak produk kami terpasang di rumah,ballroom hotel,apartemen,GOR,tempat ibadah,teras outdoor,pinggir kolam renang. Produk kami dijamin bebas bahan kimia,ramah lingkungan.

Pabrik pengolah lantai kayu kami yang berlokasi di Bandung menjadi pabrik tersibuk yang terus beroperasi tanpa henti meskipun ada pandemic virus COVID-19 ini. Memang ada sedikit minat konsumen karena pandemic ini namun kami harus menyetok barang sehingga pada saat perekonomian sudah mulai normal,kami tidak kehabisan bahan.

2015-an

Menambah mesin baru yang menghasilkan produk berstandar SNI dan ISO,ini dilakukan semata-mata dalam rangka memberikan kenyamanan kepada konsumen terhadap apa yang mereka beli dari kami. Standar Indonesia dan standar internasional sudah cukup membuktikan komitmen perusahaan dalam memberikan yang terbaik pada konsumennya.

Semua bahan/material yang kami olah berasal dari perkebunan dan berijin resmi dari pemerintah,kami sudah mendapatkan sertifikasi untuk mengolah kayu ini. Jika Anda tertarik dan ingin mengetahui lebih banyak lagi,silakan hubungi tim penjualan kami yang akan memberi tahu Anda tentang tata cara order,cara menentukan jumlah material yang harus dibeli berdasarkan luas area yang Anda miliki,silahkan konsultasikan semuanya sejelas-jelasnya kepada Kami. GRATIS KONSULTASI,PENGUKURAN DAN SURVEY

Tel: 0812-2345-4419

2020

Tidak puas dengan yang sudah ada,kami terus berinovasi dan melebarkan sayap,pelayanan Kami sudah dari Aceh hingga gorontalo dengan team marketing dan team pemasang yang semakin solid kami siap maju menjual lantai kayu berkualitas dengan harga terjangkau.

Mempertimbangkan Sebelum Menggunakan Lantai Kayu Tangerang

Posted on Updated on

Pertimbangan konsep yang matang merupakan hal pertama yang harus anda lakukan sebelum mengubah desain interior ruangan. Perhatikan ukuran serta fungsi ruangan dengan baik, sehingga anda bisa memutuskan mana konsep yang tepat dan bisa diterapkan. Mengaplikasikan lantai kayu Tangerang memang bisa jadi merupakan hal yang membuat ruangan anda menjadi lebih unik. Tetapi sebaiknya anda juga memahami dengan baik kelebihan serta kekurangannya terlebih dahulu.

Menimbang Penggunaan Lantai Kayu Tangerang
Membangun konsep natural dalam sebuah ruangan atau rumah akan memberikan suasana segar dan menenangkan bagi anda. Penggunaan lantai kayu Tangerang adalah cara paling mudah untuk mewujudkan konsep tersebut dengan lebih maksimal. Corak serta warna khas kayu akan membuat suasana ruangan menjadi lebih hangat dan menarik. Meskipun memang fungsi dari lantai kayu tersebut juga untuk menyerap panas dan menyimpannya dengan baik.

Kesan natural yang akan anda dapatkan tentu akan berbeda dengan penggunaan wallpaper atau furniture lainnya. Namun keindahan serta kesan maksimal tersebut juga harus diimbangi dengan perlakuan anda terhadap lantai kayu tersebut. Selain itu juga perlu diperhatikan mengenai mudahnya kayu tersebut memuai atau menyusut karena beberapa faktor. Tentu jika hal tersebut terjadi maka akan mempengaruhi kualitasnya setelah beberapa waktu.

Terkadang kesalahan anda dalam membersihkan noda yang membandel juga bisa merusak kualitas lantai kayu tersebut. Untuk itu, anda perlu mempertimbangkan dengan maksimal apakah lantai kayu yang anda gunakan memiliki kelebihan serta kualitas terbaik. Termasuk memperkirakan apakah anda bisa melakukan perawatan dengan baik untuk menjaga kualitasnya. Sehingga dengan pertimbangan yang matang, maka anda bisa mendapatkan lantai kayu dan suasana berbeda dalam waktu lebih lama.

Mempertimbangkan dengan baik kelebihan serta kekurangan dari penggunaan lantai kayu Tangerang akan membantu anda dalam mengambil keputusan untuk desain ruangan tersebut. Tidak hanya pemasangan serta kualitasnya saja yang harus diperhatikan tetapi juga perkembangan dan perubahan yang mungkin akan terjadi setelah penggunaan beberapa lama. Hal tersebut akan memberikan anda informasi seberapa lama anda bisa menggunakan lantai kayu tersebut.

Ruangan Lebih Indah Dengan Lantai Kayu Tangerang

Posted on Updated on

Penggunaan lantai kayu di Indonesia memang tidak terlalu banyak, tetapi masih ada juga yang menyukai konsep klasik tersebut. Terkadang orang malas menggunakannya karena susah dalam melakukan perawatan untuk lantai kayu Tangerang. Padahal keindahan dari lantai kayu tersebut juga diimbangi dengan berbagai kelebihan yang akan anda rasakan di dalam hunian tersebut.

Kelebihan Menggunakan Lantai Kayu Tangerang
Dalam menggunakan lantai kayu Tangerang masalah harga bisa anda sesuaikan dengan budget karena terdapat banyak pilihan yang diberikan. Anda juga perlu menyesuaikannya dengan kebutuhan ruangan baik luas maupun fungsinya. Kesan klasik namun modern akan sangat terasa secara harmonis jika anda bisa mengaplikasikannya dengan tepat dan rapi.

Disamping keindahan serta keunikan yang bisa anda dapatkan dari penggunaan lantai kayu, ada juga beberapa kelebihan dari lantai tersebut. Berikut beberapa kelebihan yang akan anda rasakan.
• Mudah dipasang karena saat ini sudah banyak lantai kayu yang memiliki sistem puzzle atau dengan kuncian yang kuat
• Terdapat berbagai pilihan warna yang bisa anda kombinasikan serta sesuaikan dengan kebutuhan penggunaannya
• Kualitas kayu yang sesuai dengan harganya akan memberikan hasil berbeda pada ruangan anda
• Membuat ruangan menjadi lebih hangat karena lantai kayu dapat menyerap panas dan menyimpannya dengan baik

Kelebihan tersebut tentu hanya akan anda dapatkan dari penggunaan lantai kayu. Meskipun anda perlu melakukan perawatan khusus untuk menjaga kualitasnya, tetapi keuntungan yang diberikan juga akan seimbang dengan hal tersebut. Apalagi jika anda menggunakan furniture yang tepat, tentu akan semakin menunjang keindahan dari ruangan tersebut.

Namun anda juga harus memperhatikan bahwa kelebihan tersebut bisa didapatkan dengan mudah menggunakan lantai kayu berkualitas. Untuk itu perlu untuk menyeleksi terlebih dahulu bagaimana kualitas serta ketahanan lantai kayu tersebut sebelum memutuskan mengaplikasikannya dalam ruangan anda. Lantai kayu Tangerang dapat memberikan pilihan dan memenuhi kebutuhan anda akan lantai kayu yang berkualitas. Anda bisa menyesuaikan coraknya dengan keinginan dan konsep yang ingin anda bangun dalam sebuah ruangan atau keseluruhan hunian tersebut.

Menghemat Anggaran Untuk Lantai Kayu Tangerang

Posted on

Melakukan pemasangan lantai kayu untuk hunian anda bukanlah hal yang mudah dilakukan. Anda perlu mempertimbangkan beberapa hal dengan cermat untuk mendapatkan hasil yang maksimal. Penggunaan lantai kayu Tangerang memang akan memberikan kesan yang unik dan berbeda pada hunian, tetapi tanpa konsep yang matang tentu hal tersebut tidak akan menimbulkan perubahan berarti.

Desain Interior Dengan Lantai Kayu Tangerang
Dalam menggunakan lantai kayu selain mempertimbangkan motif tentu anda juga harus menyesuaikan harganya dengan anggaran budget yang anda miliki. Berbeda jenis kayu serta macam lantainya tentu memiliki harga serta kelebihannya masing-masing. Sehingga anda perlu memahaminya dengan baik terlebih dahulu serta melakukan pembandingan antara jenis-jenis tersebut. Dengan begitu anda akan mendapatkan keuntungan lebih dari lantai kayu tersebut.

Jika anda ingin lebih menghemat anggaran, bisa dilakukan dengan menggabungkan atau mengkombinasikan beberapa jenis bahan atau lantai kayu. Dengan melakukan teknik tersebut maka anda akan mendapatkan motif serta warna lantai kayu yang unik dan menarik. Namun hal yang harus sangat diperhatikan adalah kesesuaian antara jenis kayu tersebut. Anda harus mempertimbangkan dengan baik apakah memang jenis tersebut bisa dikombinasikan dengan baik, serta bagaimana tingkat kekuatannya jika digunakan dalam waktu lama.

Selain itu, anda juga bisa membedakan penggunaan lantai kayu Tangerang pada beberapa ruangan yang berbeda. Untuk ruangan yang sering dilewati seperti ruang tamu atau ruang keluarga, gunakan lantai kayu yang kuat. Sedangkan untuk ruangan lain yang jarang dilewati bisa diaplikasikan lantai dengan tingakt dibawahnya. Dengan begitu anda bisa lebih menghemat pengeluaran anda dalam membuat desain lantai kayu pada hunian tersebut.

Jangan takut untuk berekspresi dan meminta bantuan pada tenaga ahli yang sudah terbiasa melakukan desain interior. Membuat desain yang sesuai bayangan anda juga merupakan hal yang akan sangat menyenangkan, apalagi saat anda sudah melihat hasilnya nanti. Banyaknya pilihan lantai kayu Tangerang akan menjadi referensi lebih bagi anda untuk mendapatkan kualitas terbaik dan corak sesuai kebutuhan ruangan. Maka ruangan akan menjadi lebih indah dan unik.

Tren Pasang Lantai Kayu Bogor 2016

Posted on Updated on

Lantai kayu mulai digunakan oleh para pemilik rumah sebagai bahan utama untuk membuat lantai. Karena lantai ini memiliki kualitas yang bagus dan kokoh. Lantai kayu Bogor sudah menjadi tren di kalangan pemilik rumah saat ini. Rumah rumah yang baru dibangun, pastinya memiliki kualitas bagus. Pemilik rumah memiliki tema tersendiri untuk membangun rumahnya. Kayu menjadi tema utama yang saat ini banyak dipilih oleh banyak orang. Kayu yang kuat biasa dijual dengan harga yang cukup mahal. ‘

Kepopuleran Lantai Kayu Bogor
Tren yang ada saat ini bisa berjalan dengan cepat karena bantuan teknologi. Sama halnya dengan lantai kayu Bogor yang juga dipasarkan melalui internet. Semakin banyak pengguna yang memakai bahan kayu sebagai material lantai. Kayu dijual dengan sistem online dan memiliki harga yang tidak jauh dengan harga yang dijual di toko bahan bangunan. Bahkan dengan menggunakan sistem ini, pembeli tidak usah repot untuk membawa kayu. Semuanya diantar oleh pemilik toko ke alamat anda.

Kayu yang digunakan sebagai bahan lantai, dijual dengan sistem meteran. Atau sesuai dengan luas rumah anda. Pemilik rumah pasti menginginkan bangunan yang dimiliki memiliki kualitas yang kokoh. Dengan memilih kayu, hal ini bisa diatasi. Karenanya, jangan ragu untuk memilih sistem online dalam membeli kayu. Selain itu, tren dari pemasangan kayu adalah dengan mengkombinasikan nya dengan tema rumah. Rumah modern yang terbuat dari kaca bisa juga dikombinasikan dengan lantai kayu yang dimiliki. Pemilik rumah merasa lantai ini bisa membuat rumah terlihat unik dan menarik.

Ketika anda mengikuti tren yang ada dengan memasang kayu sebagai bahan utama, jangan lupa untuk merawatnya dengan baik. Kayu bisa dirawat dengan rajin membersihkannya paling tidak dua hari sekali. Debu dan kotoran lainnya, bisa saja menempel dan susah untuk dibersihkan. Sebaiknya, anda membersihkan lantai dengan air panas, agar kualitas lantai kayu Bogor tidak mudah rusak dan tahan lama. Membersihkan dengan kain wol juga bisa membantu lantai agar tetap bersih, gunakan kain wol yang basah ketika membersihkan lantai.

Cara Pemasangan Lantai Kayu Bogor

Posted on Updated on

Lantai kayu yang ada di rumah rumah tidak boleh dipasang sembarangan. Pemilik rumah sebaiknya menggunakan jasa dari tukan kayu untuk memasang kayu agar kualitasnya tidak rusak. Memiliki lantai kayu menjadi kebanggan tersendiri bagi pemilik rumah. Karenanya, pastikan jika anda memilih lantai kayu Bogor sebagai pilihan utama bahan bangunan. Memilih jenis kayu yang tepat membuat pemiliknya bisa mendapat berbagai manfaat dari kayu tersebut. Tidak banyak yang bisa memasang lantai dengan baik, karenanya berhati hatilah ketika memasang lantai kayu.

Jika anda tidak bisa memasang dengan baik, nantinya lantai akan mudah rusak dan rapuh. Apalagi dengan bahan kayu yang sensitif, lantai yang biasanya kuat dan tahan lama, bisa rusak dalam waktu singkat. Pemasangan lantai kayu membutuhkan proses yang cukup lama. Sehingga proses nya bisa berjalan dengan lancar tanpa kerusakan pada proses pemasangannya.

Mulai Memasang Lantai Kayu Bogor
Setelah menentukan jenis kayu yang digunakan untuk membangun lantai kayu Bogor, anda diharuskan untuk memasang kayu tersebut. Beberapa kayu pilihan seperti damar dan ulin merupakan kayu yang agak sulit dibentuk. Sementara jati, atau bengkirai menempati posisi yang mudah untuk dibentuk. Berikut ini langkah yang digunakan untuk memasangkan kayu;
1. Anda harus melakukan proses plester terhadap lantai. Proses ini dilanjutkan dengan penempelan aci terhadap lantai tersebut.
2. Setelah selesai diolesi aci, maka lantai harus ditutup dengan multiplek. Ukurannya pun harus diatas 10mm. Agar lantai bisa kokoh untuk digunakan.
3. Lem kayu akan diolesi diatas multiplek, agar kayu bisa menempel dengan sempurna. Pengolesan lem kayu harus dilakukan dengan rata.
4. Lalu pasanglah parket diatas lantai anda, dan nantinya kayu parket tersebut akan diampleas agar permukaan lantai rata.

Proses diatas akan dituntaskan dengan melakukan spray, agar permukaan lantai tidak memiliki material yang tajam dan melukai penggunanya. Pemasangan lantai kayu Bogor membutuhkan waktu yang cukup lama apabila luas rumah anda besar. Berhati-hatilah dalam memilih jenis kayu dan pasangkan kayu oleh ahlinya. Lantai kayu bisa ditambah dengan ukiran diatasnya, agar bentuknya terlihat lebih cantik

Kelebihan Memasang Lantai Kayu Bogor

Posted on Updated on

Ada banyak alasan mengapa anda harus memilih lantai yang terbuat dari kayu. Memiliki rumah yang nyaman dan aman merupakan impian banyak pemilik rumah. Untuk mewujudkan hal tersebut, maka harus dimulai dari perencanaan yang matang. Ketika anda memilih lantai kayu Bogor, maka banyak keuntungan yang didapatkan nantinya. Tidak usah terburu-buru di dalam memilih jenis kayu lantai. Lebih baik mencari mana jenis yang cocok dengan tema rumah keseluruhan. Karena dengan cara tersebut, anda bisa mendapatkan kayu dengan kualitas yang bagus.

Namun, jangan sampai anda memilih kayu yang tidak berkualitas. Ada penjual abal-abal yang mengklaim kayu yang dijualnya memilliki kualitas bagus, tapi pada kenyataanya kayu yang dijual adalah kayu kualitas murahan. Biasanya pembeli yang seperti itu terlihat terburu-buru dan tidak memiliki pengetahuan akan kualitas kayu sebelumnya.

Keuntungan Memilih Lantai Kayu Bogor
Lantai yang terbuat dari kayu memiliki keunikan tersendiri. Rumah bergaya modern, atau rumah bergaya tradisional dapat menggunakan material kayu sebagai bahan utama pembuat rumah. Banyak jenis kayu yang bisa dipilih seperti; kayu jati, kayu ulin, kayu damar, dan kayu bengkirai. Kayu jati merupakan kayu yang paling sering dipilih oleh para pemilik rumah. Jika anda berminat untuk memasang lantai kayu Bogor, manfaat yang bisa diasakan adalah;
1.    Kualitasnya awet. Kayu kayu yang berasal dari Indonesia sudah dikenal memiliki kualitas yang tahan lama. Semakin lama kayu tersebut dipakai untuk bahan penyokong lantai, kayu tersebut semakin awet. Apalagi jika perawatan yang diberikan tepat, seperti menggunakan air panas untuk membersihkan lantai rumah. Atau menggunakan lap setiap kali membersihkan lantai.
2.    Bisa dibentuk sesuai kebutuhan. Jika anda menginginkan lantai rumah yang mudah untuk dibentuk, maka pilihan ini adalah pilihan yang tepat. Bentuknya bisa disesuaikan dengan keinginan anda. Asal dibuat dengan material lainnya yang cocok dengan kayu.

Itulah beberapa keunggulan yang bisa didapatkan dari lantai kayu Bogor. Kayu harus dirawat dengan baik agar kualitasnya terjaga. Beberapa pemilik rumah gagal untuk merawat lantai rumah yang dimiliki, sehingga tidak awet. Biaya yang dikeluarkan di awal, akan terbayar lunas dengan kualitas yang ada di lantai rumah anda.

Amankah Menggunakan Lantai Kayu Bogor?

Posted on Updated on

Sudah banyak inovasi yang bisa digunakan untuk membuat rumah anda terlihat unik dan bagus. Lantai yang dibangun bisa dibuat menjadi salah satu faktor untuk membuat rumah anda terlihat bagus. Lantai kayu Bogor bisa diperhitungkan sebagai pilihan untuk lantai. Pernahkan anda memikirkan untuk menggunakan lantai kayu untuk rumah? Jika belum, maka lantai kayu adalah pilihan terbaik. Dibandingkan dengan lantai yang terbuat dari ubin biasa, maka kayu memberikan kesan yang alami dan nyaman. Inilah yang membuat banyak peminat lantai mulai memilih kayu sebagai material utama pembuat lantai.

Merencanakan Pembangunan Lantai Kayu Bogor
Memulai pembangunan rumah bisa dimulai dengan menghitung luas rumah dan menyesuaikan jenis material dengan budget yang dimiliki. Budget yang pas pasan tidak menjadi masalah bagi para pemilik rumah jika menginginkan lantai kayu. Kayu sudah dikenal sejak lama memiliki bahan yang kuat untuk rumah. Lantai kayu Bogor memberikan kesan yang sama. Beberapa keunggulan kayu tersebut dirasakan oleh pemilik rumah yang sudah lama memiliki rumah terbuat dari kayu.

Ketika anda memilih kayu, tentunya ada pertimbangan yang harus dipilih. Mengapa masih ada yang meragukan kualitas dari lantai kayu? Ini masuk akal, karena banyak pemilik yang masih ragu untuk menggunakan kayu sebagai bahan lantai. Alasan dibawah ini merupakan alasan utama mengapa masih banyak pemilik tidak memilih lantai kayu;
1. Harganya yang mahal.
Harga kayu berkisar dari harga yang terjangkau hingga yang mahal. Untuk masalah ini bisa disesuaikan dengan budget anda. Tidak selamanya memilih kayu lantas harus dibayar dengan biaya yang mahal.
2. Bahannya yang tidak awet.
Sebenarnya yang membuat kayu rapuh adalah perawatan yang dilakukan. Banyak kayu yang memiliki kualitas bagus justru hanya tahan beberapa tahun saja. Karena pemiliknya tidak mengetahui bagaimana merawat kayu tersebut.

Kedua alasan diatas masih ditambah dengan kesalahan pemilik karena tidak bisa mencampur mana bahan yang bagus untuk kayu dan bahan yang jelek untuk dicampur. Lantai kayu Bogor tidak boleh dicampur dengan bahan bangunan yang sembarangan. Nikmati hasil yang memuaskan dengan memiliki lantai kayu dengan kualitas terbaik.